WARTA PAROKI

Kaderisasi dan Bina Lanjut Katekis se-Kevikepan Semarang

JagoKomSos.Org – Minggu, 21 Agustus 2022, Komisi Kateketik Kevikepan Semarang bekerja sama dengan Tim Pelayanan Katekis dan Pemandu Lingkungan, Bidang Pewartaan dan Evengelisasi, Paroki Santo Yusuf Ambarawa, menyelenggarakan Kaderisasi dan Bina Lanjut Katekis se-Kevikepan Semarang.

Kegiatan yang dimulai tepat pukul 10.00 WIB ini mengambil tempat di Aula SMP Pangudi Luhur Ambarawa. Sebanyak 113 peserta hadir dalam acara ini. Mereka yang hadir berasal dari Bedono (7 peserta), Giri Sonta (3 peserta), Ungaran (11 peserta), Salatiga (11 peserta), Tegalrejo (27 peserta), Sendangguwo (4 peserta), Karang Panas (1 peserta), Kebon Dalem (6 peserta), Boyolali (1 peserta), Gubug (1 peserta) dan tuan rumah Ambarawa (36 peserta).

Adapun nara sumber dalam kegiatan tersebut adalah dari Komisi Kateketik Kevikepan, yaitu Bapak Purwono (Sambiroto, Semarang), Bapak Windrawanto (Paulus Miki, Salatiga), Ibu Caecilia Anik (Gedangan) serta Ibu Titik Purwanti (Bandungan).

“Kegiatan ini adalah tindak lanjut dari rangkaian 10 kali pertemuan, dimana 9 kali pertemuan sebelumnya diselenggarakan secara online, sedang pertemuan ke-10 ini diselenggarakan secara offline di Ambarawa.” jelas Bapak Purwono dari Komisi Keteketik Kevikepan Semarang.

Lebih lanjut, Pak Pur menjelaskan tujuan utama dari kegiatan ini.

“Kegiatan hari ini bertujuan untuk melihat kembali motivasi kita sebagai katekis inisiasi. Motivasi para peserta sebenarnya sudah disampaikan atau dimasukkan secara online pada pertemuan pertama melalui form. Motivasi mereka inilah yang kita olah hari ini. Selain itu juga kami ajarkan cara mengajar katekis kerikmatis secara umum.”

Antusias peserta begitu tinggi mengingat pentingnya keberadaan Katekis di Lingkungan, Wilayah, maupun Paroki masing-masing. Hal ini tercermin dari jumlah peserta yang menghadiri kegiatan ini.

“Dari sejumlah peserta yang kami targetkan, semua mengirimkan wakilnya. Hal ini tentu mengingat pentingnya kaderisasi Katekis di lingkungan maupun Paroki masing-masing.” lanjut Vincentius Enggar Kristianto atau yang akrab disapa Max dari panitia Tim Katekis Paroki Santo Yusuf Ambarawa.

Dari kegiatan ini diharapkan akan muncul katekis-katekis yang handal melayani di lingkungan, wilayah maupun paroki masing-masing.

“Harapan kami yang pertama adalah memperhatikan bagaimana kelangsungan tindak lanjut dari pembinaan ini, yaitu membina katekis secara terus menerus. Harapan yang kedua adalah mengkader mereka-mereka yang baru bergabung untuk menjadi bagian dari pengajar inisiasi. Pengajar inisiasi ini sangatlah strategis sekali. Tidak ada orang Katolik yang tidak melalui proses inisiasi, yaitu dibabtis, komuni pertama dan penguatan. Ketiganya adalah pintu masuk untuk menjadi umat Katolik yang dipersiapkan oleh Katekis.” lanjut Pak Pur menutup perbincangan kami.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari JagoKomsos.Org

Mari bergabung di Grup dan Chanel Telegram “JAGO KOMSOS“, caranya klik link https://t.me/jagokomsos kemudian join. Anda harus menginstall aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *